Update WordPress 4.7 Vaughan Resmi Dirilis

Update WordPress 4.7 Vaughan Resmi Dirilis

Update WordPress 4.7 Vaughan Resmi Dirilis

WordPress baru saja merilis update terbaru versi 4.7 yang diberi nama “Vaughan” sebagai penghormatan kepada vocalis jazz legendaris, Sarah “Sassy” Vaughan. Update WordPress 4.7 ini sudah bisa kamu download langsung dari halaman dashboard. Versi WordPress 4.7 terbaru ini hadir dengan banyak fitur baru.

Tema Twenty Seventeen

Versi WordPress 4.7 ini membawa tema baru yang bernama Twenty Seventeen, dengan fitur image dan video header yang mendalam. Tema Twenty Seventeen fokus pada website bisnis dan fitur untuk mengubah halaman depan dengan beberapa sections.

Video Headers

WordPress 4.7 kini memungkinkan pengguna untuk mengubah Header dengan menambahkan video. Video bisa diupload secara manual dengan format MP4 atau memasukan link video dari website YouTube.

Edit Shortcuts

Kini akan muncul ikon yang akan menunjukan bagian mana yang bisa diubah ketika kita sedang me-live preview tema. Klik pada shortcut dan langsung mulai mengubahnya.

Menu Building Yang Lebih Lancar

Kini kita bisa menambahkan halaman baru ketika sedang berada dalam Building Menu, daripada langsung keluar dari customizer dan tidak menyimpan perubahan yang telah dilakukan. Setelah kita menyimpan perubahan, kita akan mempunyai halaman baru yang siap diisi dengan konten.

Custom CSS

Kadang kita hanya butuh untuk men-tweeks beberapa tampilan visual untuk menjadikan website kita sempurna. WordPress 4.7 kini memungkinkan kita untuk mengubah CSS dan melihat secara instan perubahan yang telah kamu lakukan.

PDF Thumbnail Previews

Mengatur koleksi dokumen kini semakin menjadi mudah pada WordPress 4.7. Setelah meng-upload file PDF secara otomatis akan meng-generate gambar thumbnail.

Lebih Banyak Bahasa Untuk Dashboard

Kini kita bisa menambahkan lebih banyak bahasa untuk halaman dashboard.

REST API Content Endpoints

WordPress 4.7 hadir dengan REST API Content Endpoints untuk post, comment, term, user, meta dan setting. Content endpoints menyediakan akses eksternal machine-readable ke situs WordPress dengan metode yang jelas, tampilan standards-driven, membuka jalan baru dan metode inovasi dari interaksi dengan website melalui plugin, theme, app dan seterusnya.

 

Jakartawebhosting.com menyediakan layanan WordPress Hosting, dengan kecepatan dan stabilitas pusat data dan server yang baik, up time server 99,9%, team support yang siap membantu 24 jam dan biaya langganan yang menarik.

« »

Comments are closed.