Sedang mengerjakan situs untuk klien dari bengkel mobil atau dealer mobil? Kamu bisa membuat situs menggunakan content management system (CMS) WordPress. CMS ini menyediakan ribuan tema, termasuk tema yang khusus untuk situs yang berhubungan dengan otomotif seperti bengkel mobil atau dealer mobil.
Pada post kali ini saya akan menunjukan beberapa tema WordPress terbaik untuk situs otomotif. Dan inilah daftarnya.
1. Car Repair
Dari namanya, kita pasti sudah langsung bisa menebak bahwa tema WordPress terbaik ini diperuntukan bisnis bengkel mobil.
Tema ini termasuk beberapa header styles, dan page builder yang mudah digunakan. Di dalamnya terdapat juga dukungan Google Maps, sehingga nanti customer mudah untuk menemukan lokasi dimana bengkel berada.
2. Auto Trader
Auto Trader, tema WordPress terbaik ini didesain khusus untuk dealer mobil baik mobil baru atau bekas, dan juga cocok untuk situs bengkel mobil.
Tema ini menawarkan tema yang super fleksibel dengan pilihan kustomasi termasuk pilihan warna yang tidak terbatas, custom CSS animation, multiple slider option, dan mega menu. Di dalamnya kita juga bisa menemukan page template untuk FAQ, halaman pricing, car marker dan bengkel.
3. Auril
Auril, juga merupakan tema WordPress terbaik yang didesain untuk situs bengkel mobil, selain itu dapat juga digunakan untuk situs transportasi dan layanan logisting.
Tema ini memiliki desain halaman home yang modern, dan tersedia pilihan tema yang simpel, dan pilihan warna yang tidak terbatas. Di dalamnya terdapat juga plugin page builder untuk membuat layout. Dan termasuk juga custom widget, multiple sidebar, typography yang cantik dan dukungan multilingual.
4. Automax Deluxe
Automax Deluxe juga merupakan tema WordPress yang desain khusus untuk situs dealer mobil, bengkel mobil, dan bisnis lainnya yang serupa.
Salah satu fitur utama dari tema ini adalah vin decoder tool. Yang memungkinkan untuk menambahkan nomor vin kendaraan dan kemudian secara otomatis mengisi informasi detil. Tema ini memiliki tampilan listing, sorting dan search yang menarik, serta memiliki sistem manajemen inventaris.
5. Motors
Motors, tema WordPress ini khusus untuk situs dealer mobil atau motor, bengkel atau bisnis yang serupa.
Tema ini memiliki 6 demo yang siap digunakan dengan satu klik. Fitur lain yang ditawarkan seperti dealer page, integrasi Google Maps, formulir jual kendaraan dan banyak lagi.
6. Car Dealer Deluxe
Car Dealer Deluxe, tema ini cocok untuk situs untuk bisnis dealer mobil baru atau bekas atau situs industri otomotof lainnya. Tema ini juga memiliki vin decoder untuk secara mudah menambahkan informasi kendaraan.
Tema ini memiliki pilihan color styles, custom widget, menyediakan gambar dan video yang cantik untuk ditampilkan. Tema ini juga menyediakan fitur filter dan search, yang memungkinkan customer secara cepat mencari yang diinginkan.
7. Mechanic
Mechanic, tema WordPress terbaik ini menawarkan tampilan yang modern dan stylish untuk bisnis bengkel, mekanik dan industri otomotif lainnya.
Tema ini memiliki panel custom theme, yang memungkinkan kita untuk mengubahnya sesuai dengan yang diinginkan. Termasuk skema warna yang tidak terbatas, dukungan custom logo, unlimited sidebar, multiple custom widget, dan page tempalte tang cantik untuk bagian yang berbeda-beda dari website kamu.
Bagi kamu yang sedang mencari hosting, Jakartawebhosting.com menyediakan WordPress Hosting, dengan kecepatan dan stabilitas pusat data dan server yang baik, up time server 99,9%, team support yang siap membantu 24 jam dan biaya langganan yang menarik.