Artikel Baru
- Cara Mengganti Author Dari Post di WordPress
- 7 Plugin WordPress Yang Semua Website Harus Punya
- Anda Pengguna WordPress? Waspada Akan 5 Tindakan Ini Yang Bisa Mengancam Keamanan WordPress
- Memahami Affiliate Marketing dan Bagaimana Meningkatkan Pendapatan Anda Melalui Program Affiliate
- Maksimalkan Potensi Bisnis Anda di Era Digital Dengan Keuntngan Mempesona Dari Website
Categories
Mengenal Tema WordPress Twenty Fifteen
Mengenal Tema WordPress Twenty Fifteen
Jika pada artikel sebelumnya kami pernah membahas tentang tema WordPress secara umum, pada kesempatan kali ini kami akan membahas tema default WordPress, yaitu twenty fifteen. Seperti yang sudah kalian ketahui bahwa tema di dalam WordPress merupakan tampilan luar dari sebuah website. Ini dapat diibaratkan sebagai skin atau kulit website. Dalam CMS lain, tema dikenal dengan sebutan template.
Tema WordPress Twenty Fifteen
Tema WordPress twenty fifteen merupakan tema default bawaan wordpress versi 4.1 ke atas. Twenty fifteen, atau yang dalam bahasa Indonesia berarti duaribu limabelas. Mengapa dinamakan demikian? Ini karena penamaan tema default WordPress tersebut merujuk pada nama tahun.
Kita menggunakan versi WordPress yang dirilis pada tahun 2015, maka tema bawaannya bernama twenty fifteen. Dalam WordPress, tampilan setiap tema sangat berfariasi. Tidak jarang sebuah tema datang dengan puluhan bahkan ratusan setingan khusus yang kadang cukup rumit. Untungnya, tema twenty fifteen ini cukup sederhana. Tema ini lebih ditujukan untuk website bertipe Blog dengan konten utama yang terdiri dari dua bagian, yakni sidebar di sisi kiri, dan isi website di sebelah kanan.
Sidebar berisi konten tambahan seperti menu, link ke artikel, iklan, dan lain-lain. Setiap tema memiliki jumlah sidebar yang berbeda-beda. Ada yang berisi satu sidebar saja (seperti Twenty Fifteen ini), dua sidebar (di kiri dan kanan), atau tanpa sidebar sama sekali. Jika kalian ingin mengubah tampilan tema ini, kalian bisa mengaksesnya dari halaman administrasi WordPress.
Di bagian tengah ke kanan, terdapat konten utama website. Secara default, tema ini berisi tampilan artikel (dikenal sebagai post) yang disusun berdasarkan kronologis, di mana post terbaru akan muncul di bagian atas. Tema twenty fifteen ini juga sudah mengikuti perkembangan web design terbaru, seperti design responsive (Responsive Web Design), sehingga tampil sempurna di layar tablet atau smartphone.
Presented By Jakartawebhosting.com